10 Perjalanan Hidup Titiek Puspa, dari Gadis yang Kerap Menang Lomba Nyanyi hingga Jadi Seorang Legenda Musik Tanah Air - Tetap Eksis di Usia 87 Tahun
10 April 2025, 16:00 WIB
Perjalanan hidup Titiek Puspa dikenal penuh inspirasi. Berikut selengkapnya.
Titiek Puspa selama ini dikenal sebagai sosok legendaris di dunia hiburan Tabah Air. Bahkan, di usianya yang sudah lanjut, ia masih tetap berkarya. Perjalanan kariernya tidak lah mudah, meski begitu Titiek Puspa tetap mampu meraih berbagai pencapaian. Berikut selengkapnya.

Lahir di Tanjung, Tabalong pada 1 November 1937, Titiek Puspa memiliki nama asli Sudarwati. Namanya sempat berganti beberapa kali hingga akhirnya dipilih lah nama Sumarti.
Advertisement

Sumarti yang bercita-cita jadi guru TK itu kerap kali mengikuti lomba menyanyi dan keluar sebagai pemenang. Suatu hari, ia berniat ikut lomba tanpa sepengetahuan orangtuanya. Ia pun mengganti namanya menjadi Titiek Puspa.

Kompetisi demi kompetisi ia ikuti hingga sampai pada Bintang Radio. Ajang itu melambungkan namanya. Ia bahkan berkesempatan terlibat dalam penggarapan operet Bawang Merah Bawang Putih hingga Ronce-Ronce.
Advertisement

Sejak itu, Titiek Puspa mulai menelurkan berbagai karya seperti album Si Hitam, Pita, Doa Ibu, Sampul Surat, Buka Pintu, Daun Ynag Gugur, hingga Puspa Dewi.

Pada tahun 1957, Titiek Puspa resmi dinikahi oleh Zainal Ardi, seorang karyawan Radio Republik Indonesia. Pernikahan itu berakhir pada 1970 dan Titiek pun dipinang oleh Mus Mualim. Mus Mualim meninggal pada 1 Januari 1990.

Selain bermusik, Titiek juga berakting. DI BALIK TJAHAJA GEMERLAPAN, BING SLAMET SETAN DJALANAN, ATENG MINTA KAWIN, TIGA CEWEK BADUNG, INEM PELAYAN SEXY, hingga INI KISAH TIGA DARA adalah sederet judul film yang ia bintangi.

Titiek Puspa juga dikenal oleh generasi 90-an lewat kolaborasinya dengan penyanyi cilik yakni Geofanny dan Saskia. Pada 2014 ia membentuk grup vokal bernama Duta Cinta yang beranggotakan anak-anak dari berbagai latar belakang.

Bersama Duta Cinta, Titiek Puspa tampil dalam serial teater musikal PESTA SAHABAT yang tayang di RTV. Titiek terlibat dalam program tersebut dari 2017 hingga 2019.

Titiek sempat mengejutkan publik lewat penampilannya bersama Saskia dan Geofanny dalam Synchronize Fest 2024. Ia tetap mampu tampil prima meski duduk di kursi roda.

Titiek kini berusia 87 tahun. Sepanjang hidupnya, ia beberapa kali mendapatkan penghargaan Lifetime Achievement seperti dari SCTV Awards, Anugerah Musik Indonesia, Indonesian Choice Awards, hingga Anugerah Komisi Penyiaran Indonesia.