Potret Elegan Shin Min Ah Jadi House Ambassador Louis Vuitton
06 January 2026, 15:45 WIB
Louis Vuitton menunjuk Shin Min Ah sebagai house ambassador baru, memperkuat kolaborasi lewat citra elegan dan karier aktingnya. Yuk baca!
Louis Vuitton resmi menunjuk aktris Korea Selatan Shin Min Ah sebagai house ambassador terbaru. Penunjukan ini diumumkan oleh LVMH dan menandai babak baru kolaborasi antara rumah mode mewah tersebut dengan Shin Min Ah, yang dikenal lewat konsistensi karya serta pesona elegannya.
Baru saja melangsungkan pernikahan dengan Kim Woo Bin pada 20 Desember 2025 lalu, nyatanya kabar bahagia dari sang aktris makin berdatangan. Dengan resmi menyandang sebagai house ambassador LV, Shin Min Ah akan semakin aktif mewakili brand mewah satu ini.
Baca berita terbaru Shin Min Ah di Liputan6.com.
Louis Vuitton memilih Shin Min Ah sebagai house ambassador, memperluas jajaran figur global yang merepresentasikan brand.
Shin Min Ah dinilai punya daya tarik global. Karier akting yang solid dan popularitas luas menjadikan Shin Min Ah sosok yang relevan dengan identitas Louis Vuitton.
Hubungan Shin Min Ah dan Louis Vuitton berkembang dari kerja sama yang konsisten dan saling memahami karakter masing-masing.
Ia sebelumnya hadir dalam acara peluncuran koleksi high jewelry Louis Vuitton di Mallorca dan Seoul.
Gaya Shin Min Ah dinilai selaras dengan mood khas Louis Vuitton yang elegan dan modern.
Sebagai house ambassador Korea, Shin Min Ah akan terlibat dalam berbagai aktivitas resmi Louis Vuitton ke depannya.
Penunjukan ini diharapkan memperkuat posisi Louis Vuitton di pasar Korea sekaligus memperluas pengaruh global brand.